Custom Search

Pemesanan BlackBerry Curve 3G

BLACKBERRYAN

Smartphone BlackBerry Curve 3G 9300 sudah bisa dipesan di Indonesia. Ponsel yang baru diluncurkan Research In Motion pada Selasa pekan lalu itu dibundel dengan operator selular Indosat.

Dalam situs Indosat, BlackBerry yang didukung dengan teknologi generasi ke tiga atau 3G dan Wi-Fi ini dibanderol dengan harga kurang dari Rp 3 juta. Ada pula tambahan bonus flash disk 4 GIgabita dan screen guard.

Ketika diluncurkan RIM menyatakan BlackBerry Curve 9300 mampu mengakses data berkecepatan tinggi atau High-Speed Downlink Packet Access (HSDPA) di seluruh jaringan dunia. Artinya, smartphone ini dapat melakukan aktivitas browshing lebih cepat, streaming musik lebih lembut, dan mampu untuk berbicara di telepon sembari browsing, BBM-an atau mengakses situs jejaring sosial.

Hampir sama seperti BlackBerry Curve sebelumnya, BlackBerry Curve 3G 9300 ini juga memiliki fitur keyboard QWERTY, trackpad optik untuk navigasi, built-in GPS serta tombol media yang memudahkan penggunanya untuk mengakses konten yang mereka sukai, misalnya musik. Smartphone ini juga dibenamkan kamera yang dapat merekam video dan dilengkapi kartu memori microSD/SDHC hingga 32 Gigabita.

Selain membuka pesanan untuk BlackBerry Curve 3G, Indosat juga menerima pesanan BlackBerry Pearl dengan harga Rp 3,249 juta.
tempointeraktif



BLACKBERRYAN

Seja o primeiro a comentar

Post a Comment

Enter your email address:

BLACKBERRY TIPS

BLACKBERRYAN © 2008 Template by Dicas Blogger.

TOPO